Ikon baru kota Samarinda saat ini adalah sebuah bangunan megah yang berdiri di pinggir sungai Mahakam, mesjid Islamic Center. Proses pembangunannya cukup lama dan hingga tulisan ini dibuat belum selesai 100%, namun bangunan utama sudah selesai. Yang belum selesai adalah bangunan penunjang di sekitar mesjid seperti rumah sakit, pertokoan, asrama dan sekolah. Arsitekturnya sungguh indah, mengingatkan kita pada mesjid Nabawi di Madinah.
Bahan bangunan pun konon dipilih yang kelas tinggi. Bangunan ini digagas secara kontroversial oleh Gubernur Kalimantan Timur beberapa tahun lalu yaitu Suwarna AF. Konon memakan total biaya beberapa triliun rupiah dari APBD Provinsi Kaltim. Jika kita masuk kota Samarinda melalui jembatan Mahakam maka ikon ini akan langsung terlihat berdiri megah di pinggir sungai lebar ini. Berikut beberapa jepretan amatir yang saya buat dengan kamera poket, mudah-mudahan bermanfaat. Klik di foto untuk mendapat gambar dengan resolusi lebih besar.
Update:
Lihat juga foto-foto saya yang lain:
- Jembatan Mahulu Samarinda
- Picture of Samarinda Landmarks
Update:
Info lengkap secara teknis lihat juga di blog Islamic Center yang dibuat oleh salah seorang staf di PT. Total Bangun Persada, developernya. Bravo!
Foto-foto diambil tanggal 5 Juli 2009
Update, foto dibawah diambil tanggal 28 Desember 2009
Lihat juga foto lainnya di situs SMK TI Airlangga
21 Komentar
nanti saya infokan kalau sudah siap.
Secara berkala akan saya update blog saya, semuanya tentang Islamic Center samarinda.
coba kalau semua bangunan yg dibangun total bangun persada dibuatkan blog begini, gak perlu bagus dr sisi teknis web desaign, tapi yg penting content infonya lengkap. jadi orang dr seluruh dunia bisa akses...
Apalagi blog anda menempati urutan atas di google search tentang islamic Center samarinda. Bravo utk mas Adriyanto.
Berikut link saya ya:
1. Islamic Center dan fotografi
http://arahmadi.blogspot.com/2009/04/efek-jadul-pada-sebuah-foto.html
2.Islamic Center, tempat wisata
http://arahmadi.blogspot.com/2009/04/tempat-wisata-di-kotaku-islamic-centre.html
@anton: saya sih motret pake naluri aja pak... mana potret2 yg di aussie?
@robby: amin...
Fnomena Masjid yg mewah nan megah...
siapapun yg mlihat akn terperangah...
ntah krn megah ato mungkin krna sarana berkencan yg indah...
ini sungguh salah kaprah...
ada yang sholat, ada yg berkencan dengan mudah..
saat sholat telah didirikan pun masih saja berkencan dg mudah..
smoga dihadapan mereka tak ada yang meludah..
mereka bukn tidak tahu bahwa masjid tempat beribadah..
tapi bgi mereka berkencan adl motivasi tuk beribadah..
memakmurkan masjid dg cara bgni, pantaskah??...
mengapa slm ini blm ada larangan dan teguran scra gagah...
apakah menunggu Allah menumpahkan azab dan pedihnya musibah...
utk denmas_ter, mungkin TOTAL bisa ikut menjaga dan berkoordinasi awal dg pihak2 yg berwajib agar islamic center tidak dikotori oleh orang2 yang tidak bertanggungjawab.
بارك الله لنا و لكم بخير
Mudah-mudahan ane bisa ke sane .. Amien