Produktif #dirumahaja dengan 8 Aplikasi Intelek Ini


Masa stay at home karena wabah pandemik Covid-19 bisa jadi sangat tidak nyaman jika kita tidak mampu menumbuhkan motivasi dan cerdas menghadapinya. Salah satu cara mudah untuk menjadikan diri kita produktif adalah dengan memanfaatkan aplikasi baik mobile maupun web. Anak milenial lebih mengerti dalam hal seperti ini. Tapi tidak semua anak milenial memiliki passion dan wawasan yang luas untuk mencaritemukan aplikasi yang positif. Youtuber Audrey Dwinandita ini memberi rekomendasi aplikasi-aplikasi yang intelek untuk menghadapi masa di rumah aja. Salah satu yang saya apresiasi adalah aplikasi iPusnas dari Perpustakaan Nasional RI. Ini adalah aplikasi yang didukung milyaran rupiah uang rakyat namun sangat sedikit tingkat pemanfaataanya. Harus dimanfaatkan!

Satu lagi yang menarik adalah Duolingo. Ini aplikasi dengan metode belajar revolusioner. Bagi saya yang tergolong baby boomers, belajar bahasa dengan cara seperti di Duolingo ini tergolong "keluar" dari cara belajar ala "penjajahan Belanda" yang selama ini saya ikuti sepanjang hidup. Namun bagi para milenial, tampaknya cara belajar digital seperti ini adalah "the new normal". Wajib dicoba!

Silakan tonton lengkap untuk mendapat inspirasi positif mengisi masa #dirumahaja.

Posting Komentar

0 Komentar