Ini adala salah satu minuman yang saya tunggu-tunggu untuk dicoba. Uniknya? Ini minuman berenergi atau biasa disebut segmen energy drink yang pertama kali dibuat oleh Coca-Cola dengan rasa Coke asli. Tapi dengan kadar kafein yang tinggi yaitu 32 mg/100 ml (kopi biasa mengandung 40 mg/100 ml, sementara satu kaleng Coke mengandung 32 mg kafein per 335 ml). Akankah sukses? Wallahualam. Jika saya bisa dijadikan acuan, sebagai penggemar Coke, saya mungkin akan beli dan minum CCE ini secara reguler. Mungkin tidak untuk menggantikan kopi panas saya, namun sebagai minuman penyela kopi, mungkin 2 kali per minggu? Atau pada saat kafein diperlukan lebih banyak dari kondisi biasa? Dingin mungkin...
0 Komentar